PADANG, sippfm.com- Festival Rakyat Tempoe Doeloe yang digelar oleh Pemerintah Kota Padang berlangsung sukses. Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari tersebut diklaim mampu memberikan dampak Positif kepada masyarakat.

Selain terhibur dengan pesta rakyat ini, masyarakat selaku penggiat UMKM dan lapak jualan mendapat imbalan dari kegiatan ini.

Hal tersebut seperti yang disampaikan oleh Desi Gismarni, salah satu penjual di lokasi kegiatan festival tersebut. Ia mengapresiasi pemerintah Kota Padang yang sudah menggelar Festival Rakyat ini.

“Kegiatan ini memberikan dampak positif pada masyarakat. Walaupun hari kedua hujan, namun Alhamdulillah penjualan kita meningkat. Harapan kami kegiatan festival seperti ini sering digelar hendaknya,” ujar Desi saat di wawancarai, Sabtu (19/4/2024).

Walikota Padang, Hendri Septa, didampingi oleh Elkos Albar, selaku Wakil Walikota Padang dan Sekretaris Kota Padang Andree Algamar, mengucapkan syukur karena kegiatan ini berjalan dengan lancar.

“Pertama kita ucapan Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar. Dan dampak ekonomi untuk UMKM saja mencapai 1.2 Milyar dalam waktu dua setengah hari saja. Selain itu kafe dan hotel di kota Padang juga mengalami peningkatan. Lebih kurang 7,3 milyar uang berputar selama kegiatan berlangsung, ” ujar Hendri Sapta.

Selain itu, kegiatan ini diharapkan selain dapat memberikan dampak terhadap ekonomi dan masyarakat, namun juga memberikan pengenalan dan sejarah Kota Tua Batang Harau kepada generasi muda

“Mudahan ini bermanfaat bagi masyarakat, selain itu kita berharap dapat menambah pendidikan juga bagi generasi muda, karena kita melibatkan sekolah yang ada di kota Padang, ” tutupnya.(Rds)