BANDUNG, sippfm.com- Ketua Dekranasda Provinsi Sumbar Ny Harneli Mahyeldi membuka acara Temu Bisnis UMKM Kerajinan Unggulan Sumatera Barat (Sumbar) dengan para buyer/pengusaha/pedagang Jawa Barat yang berlangsung di Asrilia Hotel Kota Bandung, Sabtu (10/12).
Dalam sambutannya Ny Harneli Mahyeldi menyampaikan, alasan digelarnya Temu Bisnis UMKM karena para pengrajin yang dalam skala usaha ekonominya adalah tergolong Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) sangat menginginkan untuk dipertemukan dengan semua pihak. Salah satu di antaranya berupa fasilitasi temu bisnis yang saling menguntungkan.
Selain itu, sebagai tindak lanjut dari upaya pembinaan yang telah dilakukan Dekranasda Sumbar. Diantaranya Achievment Motivation Training (AMT), Peningkatan Teknik Bertenun, Pengembangan Motif dan Tata Warna, Bimbingan Teknis Desain Kerajinan Tenun, Sulaman, Bordir dan Diversifikasi Produk Busana Harian dan Fashion.
Hasil dari semua pembinaan, pengolahan busana fashion bekerjasama dengan perancang nasional serta mengupayakan peluang pasar yang lebih luas baik di dalam maupun di luar negeri.
Ia juga berharap melalui kegiatan temu bisnis ini dapat menjalin silaturahmi antara keluarga kerabat Minangkabau dan kerabat di Jawa Barat dalam kerjasama kemitraan yang punya hubungan budaya dan adat yang hampir sama diantara dua provinsi ini.
Dinas Kominfotik Sumbar