Padang|sippfm.com– Para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemko Padang tak kuasa menahan haru. Hal tersebut terjadi disaat Rapat Pimpinan OPD di Balai Kota Padang, Rabu (11/7).Terlihat wakil walikota Padang, Emzalmi memberikan ucapan selamat dan memeluk Wali Kota Padang, Mahyeldi.
Pada kesempatan itu, Emzalmi juga menyatakan tidak boleh ada keragu-raguan lagi dari semua kepala SKPD. “Yang ada sekarang Pemerintah Kota Padang. Tidak ada lagi calon ini calon itu. Kami berdua akan tetap saling menguatkan utk Padang lebih baik,” ujarnya.
Emzalmi juga menyatakan bersedia menjadi tim yg menyusun kebijakan RPJM Wako terpilih 2019-2024. Mahyeldi langsung menyambut tawaran tersebut. “Sumbangsih pak Emzalmi sangat dibutuhkan,” ujarnya.
“Hari ini pemimpin kami memperlihatkan dan mengajarkan demokrasi yang sebenar-benarnya kepada seluruh pimpinan SKPD,” ujar salah satu kepala SKPD kepada KABARSUMBAR. (u.m/MT)
Sumber: Kabarsumbar.com