PADANG sippfm.com  — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-79, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumatera Barat mengutus lima kader untuk mengikuti lomba lari sejauh 79 kilometer yang digelar oleh Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKS. Acara yang bertajuk “Berlari untuk Negeri, Raih Kemerdekaan Sejati” ini akan mengambil rute dari Karawang menuju Jakarta.

Nosa Eka Nanda, Ketua Kepanduan DPW PKS Sumbar, menyatakan bahwa lima kader yang diutus tersebut adalah Ismet dari Kota Padang, Ali Amran dan Bedrizal dari Kabupaten Solok, serta Defri dan Adek Fauzan dari Kota Payakumbuh.

“Kami merekomendasikan lima kader PKS Sumbar untuk mengikuti event lari yang diselenggarakan oleh DPP PKS ini. Kami bangga bisa berkontribusi dalam peringatan HUT RI ke-79 dengan mengirimkan Runners dari Sumbar ke acara nasional ini,” ungkap Nosa dalam keterangannya.

Nosa juga menekankan pentingnya olahraga sebagai bagian dari gaya hidup sehat sehari-hari. “Kita harus menjadikan olahraga sebagai motivasi dan investasi kesehatan jangka panjang. Semoga kegiatan ini bisa menginspirasi kader PKS dan masyarakat Sumbar untuk lebih giat berolahraga, agar tetap sehat dan bugar,” tambahnya.

Ketua Kepanduan DPW PKS Sumbar juga menyampaikan apresiasi kepada Ketua DPW PKS Sumbar, Buya Mahyeldi Ansharullah, serta Anggota DPD RI Buya Muslim M Yatim, dan para sponsor yang turut mendukung kesuksesan acara ini.

Sementara itu, Ulyadi, Wakil Ketua DPW PKS Sumbar, menyampaikan harapannya agar perwakilan Sumbar dapat meraih prestasi dalam lomba ini. “Kami berharap peserta dari Sumbar bisa meraih prestasi terbaik. Namun yang lebih penting adalah semangat dan motivasi mereka untuk mencapai garis finish. Mulai dari persiapan sebelum lomba dengan latihan dan pola hidup sehat, hingga perjuangan saat lomba berlangsung,” ujar Ulyadi penuh harapan.

Lebih jauh, Ulyadi berharap semangat dan motivasi ini bisa menular kepada masyarakat, khususnya dalam membangun bangsa dan mengisi kemerdekaan yang telah berusia 79 tahun.

Di kesempatan lain, Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, menegaskan bahwa acara ini bukan hanya untuk mengenang jasa para pahlawan, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat semangat persatuan dan kebangsaan, serta sebagai pengingat bahwa perjuangan untuk Indonesia yang lebih baik masih terus berlanjut.

Diketahui, acara lari ini akan dimulai pada tanggal 16 Agustus pukul 16.00 dari kantor DPD PKS Karawang dan diharapkan akan selesai di kantor DPTP PKS Jakarta pada tanggal 17 Agustus.

(Rds)