Tanah Datar|sippfm.com- Banjir bandang atau galodo di Tanjuang Bonai, Tanah Datar, menelan korban. Peristiwa yang terjadi Kamis (11/10) sekitar pukul 18.30 WIB ini dilaporkan menewaskan 2 orang warga. Kedua korban tewas karena terjebak di bangunan dan akhirnya tertimbun. Satu orang lainnya dilaporkan selamat.

“Ada di dua rumah warga, tiga orang tertimbun longsor. Dua diataranya diduga meninggal dunia. Satu selamt,” ungkap Kapolres Tanah Datar AKBP Bayu Aji.

Selain itu, Galodo itu juga mengakibatkan jembatan terputus dan beberapa rumah serta kedai terdampak. (bayu/MT)

Sumber: Harian Singgalang